Karutan Batam Lakukan Kontrol Rutin Blok Hunian Demi Kamtib Rutan
Batam24.com l Batam – Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Kelas IIA Batam, Fajar Teguh Wibowo, didampingi Kepala Pengamanan Rutan (KPR), melaksanakan kontrol langsung ke sejumlah blok hunian warga binaan, Selasa (13/01). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban (kamtib) di lingkungan Rutan Batam tetap aman dan kondusif.
Dalam kegiatan tersebut, Karutan Batam bersama jajaran pengamanan meninjau secara langsung kondisi blok hunian, kebersihan lingkungan, serta kesiapan sarana dan prasarana pendukung keamanan. Selain itu, Karutan juga menyempatkan diri menyapa dan berdialog dengan warga binaan guna menyerap aspirasi, masukan, maupun keluhan terkait pelayanan dan program pembinaan di dalam rutan.
Karutan Batam, Fajar Teguh Wibowo, menegaskan bahwa kontrol rutin ini merupakan bagian dari komitmen Rutan Batam dalam menjaga stabilitas keamanan sekaligus mewujudkan lingkungan pemasyarakatan yang tertib, aman, dan humanis. Kehadiran pimpinan secara langsung di blok hunian diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi warga binaan maupun petugas.
“Melalui kontrol langsung ini, kami memastikan seluruh kondisi rutan tetap aman dan kondusif. Kami juga mengajak seluruh warga binaan untuk bersama-sama menjaga ketertiban serta mematuhi aturan yang berlaku,” ujar Fajar.
Sementara itu, Kepala Pengamanan Rutan menegaskan bahwa jajaran pengamanan akan terus meningkatkan kewaspadaan dan melakukan deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban. Langkah ini dilakukan sebagai upaya pencegahan serta menjaga situasi rutan tetap terkendali.
Melalui kegiatan kontrol dan dialog langsung ini, diharapkan terjalin komunikasi yang harmonis antara petugas dan warga binaan, sehingga pelaksanaan pembinaan di Rutan Kelas IIA Batam dapat berjalan optimal, aman, dan berkelanjutan. (Rara)





