Kapolsek Batu Aji Bersama PT ASL Gelar Jumat Berkah, Bagikan Ratusan Nasi Kotak di Masjid Al-Ishlah





IKLAN RUTAN

iklan rutan

iklan rutan

Batam24.com l Batam – Kapolsek Batu Aji AKP Bayu Rizki Subageyo bersama jajaran berkolaborasi dengan PT ASL menggelar kegiatan sosial Jumat Berkah dengan membagikan ratusan nasi kotak kepada jemaah Salat Jumat di Masjid Al-Ishlah, Perumahan Putra Jaya, Tanjung Uncang, Kecamatan Batu Aji, Jumat (23/1/2026).

Kapolsek Batu Aji AKP Bayu Rizki Subageyo menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada PT ASL serta insan pers Jurnalis Batam yang telah berpartisipasi dan mendukung terlaksananya kegiatan tersebut.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada PT ASL dan rekan-rekan insan pers Jurnalis Batam atas sinergi dan kepeduliannya. Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat dan diharapkan dapat mempererat hubungan antara Polri, masyarakat, dan mitra,” ujar AKP Bayu.

Dalam kegiatan tersebut, sebanyak 250 kotak nasi dibagikan kepada para jemaah Salat Jumat. Kegiatan sosial ini turut didampingi oleh 10 insan pers yang tergabung dalam Jurnalis Batam.

Perwakilan PT ASL, Yolanda, menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Berkah ke depan akan diagendakan secara rutin di berbagai masjid yang berada di sekitar wilayah operasional perusahaan.

“Ke depannya kami berencana menggelar kegiatan Jumat Berkah ini setiap hari Jumat di masjid-masjid terdekat. Karena kegiatan hari ini sifatnya dadakan, kami baru bisa membagikan sekitar 200 porsi terlebih dahulu. Untuk Jumat berikutnya akan kami sesuaikan dengan jumlah jemaah,” ungkap Yolanda.

Kegiatan Jumat Berkah ini merupakan bentuk kepedulian sosial sekaligus upaya memperkuat sinergi antara kepolisian, dunia usaha, media, dan masyarakat di wilayah Kecamatan Batu Aji.

(Rara)