Kejaksaan Negeri Batam Siap Wujudkan Zona Integritas Tahun 2025

Batam24.com l Batam, 4 Juli 2025 — Kejaksaan Negeri Batam menggelar kegiatan Video Conference Persiapan Desk Evaluasi Zona Integritas Tahun 2025 pada Jumat (4/7), bertempat di Aula Sasana R. Soeprapto.
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Batam, Dr. I Ketut Kasna Dedi, S.H., M.H., yang didampingi para Kepala Seksi, Kasubbagbin, dan seluruh jajaran pegawai. Dalam sambutannya, Kajari Batam menyampaikan apresiasi atas kerja keras kolektif dalam membangun komitmen menuju predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).
Kejaksaan Negeri Batam menegaskan komitmen untuk terus menghadirkan layanan publik yang humanis, profesional, dan responsif. Dengan berpedoman pada nilai-nilai BISA (Berintegritas, Inovatif, Santun, dan Amanah), institusi ini optimistis mampu mewujudkan Zona Integritas sebagai wujud nyata reformasi birokrasi.
Kegiatan persiapan desk evaluasi ini menjadi salah satu langkah strategis untuk memastikan seluruh proses pembangunan Zona Integritas berjalan konsisten dan terukur. (Rara)