Pisah Sambut Komandan Batalyon Marinir, Kajari Batam Tegaskan Komitmen Sinergi Antarinstansi

Pisah Sambut Komandan Batalyon Marinir, Kajari Batam Tegaskan Komitmen Sinergi Antarinstansi
Pisah Sambut Komandan Batalyon Marinir, Kajari Batam Tegaskan Komitmen Sinergi Antarinstansi
iklan honda desktp

iklan honda desktp

Batam24.com l Batam, 21 Mei 2025 — Kepala Kejaksaan Negeri Batam, Dr. I Ketut Kasna Dedi, menghadiri acara pisah sambut Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) IV Batam yang digelar di Hotel Aston Pelita, Kota Batam, Rabu (21/5).

Kehadiran Kajari Batam dalam acara tersebut menandai komitmen kuat Kejaksaan dalam memperkuat sinergitas antarinstansi, khususnya dengan TNI AL. Dukungan terhadap regenerasi kepemimpinan di tubuh Marinir menjadi bagian dari upaya bersama menjaga koordinasi dan penegakan hukum yang efektif di wilayah Batam.

Melalui momentum ini, Kejaksaan Negeri Batam menegaskan peran aktifnya dalam membangun kolaborasi lintas sektoral demi terciptanya stabilitas dan kepastian hukum.

Kejaksaan Negeri Batam terus berpegang pada nilai-nilai BISABerintegritas, Inovatif, Santun, dan Amanah — dalam setiap pelaksanaan tugas dan pengabdiannya kepada masyarakat.

(Rara)