TINGKATKAN MUTU LAYANAN, PK AHLI UTAMA DITJENPAS KUNJUNGI LAPAS KELAS IIA BATAM
Batam24.com l Humas Lapas Batam – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Batam menerima kunjungan kerja dari Pembimbing Kemasyarakatan (PK) Ahli Utama Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Bapak Nugroho, dalam rangka pengembangan inovasi serta peningkatan kualitas layanan pemasyarakatan.
Kunjungan yang berlangsung pada Rabu, (5/11) ini bertujuan untuk melihat secara langsung pelaksanaan pembinaan dan pelayanan terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan serta mengevaluasi berbagai program yang saat ini berjalan di Lapas Batam.
Pada kesempatan tersebut, Bapak Nugroho berdialog dengan jajaran pejabat struktural dan petugas Lapas Batam, sekaligus meninjau beberapa sarana layanan. Beliau memberikan apresiasi terhadap upaya yang telah dilakukan, serta memberikan arahan agar seluruh petugas terus meningkatkan profesionalisme dan integritas dalam menjalankan tugas.
> “Inovasi bukan hanya tentang hal besar, tetapi dari komitmen untuk terus memperbaiki hal kecil yang dilakukan setiap hari. Terus jaga semangat dan kualitas pelayanan,” pesan Bapak Nugroho kepada jajaran Lapas Batam.
Kepala Lapas Kelas IIA Batam, @kalapasbatam, menyampaikan terima kasih atas kunjungan dan arahan yang diberikan. Pihaknya berkomitmen untuk terus mengembangkan layanan dan pembinaan agar semakin berdampak bagi warga binaan dan masyarakat luas.
Kunjungan ini diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat semangat kerja, meningkatkan kualitas layanan, serta mendorong hadirnya inovasi berkelanjutan di Lapas Batam.
(Rara)


