Kabidhumas Polda Kepri Raih Penghargaan Peserta Terbaik dalam Pelatihan Media Handling Rakernis Humas Polri 2025

Kabidhumas Polda Kepri Raih Penghargaan Peserta Terbaik dalam Pelatihan Media Handling Rakernis Humas Polri 2025
Foto Kabidhumas Polda Kepri Raih Penghargaan Peserta Terbaik dalam Pelatihan Media Handling Rakernis Humas Polri 2025

Batam24.com l Semarang, 8 Mei 2025 – Kabid Humas Polda Kepulauan Riau, Kombes Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., meraih penghargaan sebagai Peserta Terbaik dalam Pelatihan Media Handling yang digelar pada kegiatan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Humas Polri Tahun Anggaran 2025 di Akademi Kepolisian (Akpol) Semarang, Jawa Tengah.

Foto Kabidhumas Polda Kepri Raih Penghargaan Peserta Terbaik dalam Pelatihan Media Handling Rakernis Humas Polri 2025

Penghargaan ini diberikan oleh Tim Lembaga Pendidikan Antara (LPA Antara) sebagai mitra penyelenggara, berdasarkan penilaian atas kompetensi komunikasi strategis, penguasaan teknik menghadapi media, dan efektivitas penyampaian pesan publik yang ditunjukkan selama pelatihan berlangsung.

Rakernis Humas Polri yang dilaksanakan pada 6–8 Mei 2025 ini diikuti oleh seluruh Kabidhumas dari jajaran Polda se-Indonesia. Salah satu agenda utamanya adalah pelatihan Media Handling, yaitu pengembangan kemampuan dalam mengelola komunikasi dengan media massa secara efektif dan profesional.

Kombes Pol. Zahwani Pandra Arsyad menunjukkan performa unggul dalam berbagai aspek pelatihan, mulai dari teknik wawancara, penyusunan pesan kunci, hingga membangun relasi yang konstruktif dengan media. “Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kapasitas kemitraan dengan media dan menyampaikan informasi kepolisian secara terbuka dan berimbang kepada masyarakat,” ujarnya usai menerima penghargaan.

Capaian ini sejalan dengan motto Humas Polri: Partisipasi, Obyektif, dan Dipercaya, yang menekankan pentingnya membangun kepercayaan publik melalui penyampaian informasi yang faktual dan transparan. Diharapkan, keberhasilan ini dapat menjadi inspirasi bagi seluruh insan Humas Polri untuk terus meningkatkan profesionalisme dalam komunikasi publik.

(Rara)